Jumat, 25 Januari 2013

MENDIDIK ANAK DENGAN KEKERASAN, BAIKKAH?

Satu kisah lagi kudapatkan hari ini, ya setidaknya menjadi pelajaran berharga bagiku dan untuk para pembaca tentunya. Pagi itu kebisingan di sebuah rumah begitu menyita perhatian, teriakan meringkih kesakitan seorang anak kecil bercampur dengan kemarahan orang tuanya membuat kebisingan semakin menjadi. Tiba-tiba seorang anak kecil keluar dari rumah dan tangannya berlumuran darah sambil ditarik oleh ayahnya, dimasukkan kedalam mobil dan langsung digiring kerumah sakit terdekat. Tampak ibunya terlihat panik dan kakak laki-lakinya pergi meninggalkan rumah. Apa yang terjadi? Ternyata terjadi sebuah pertengkaran kecil diantara dua kakak beradik tersebut, pertengkaran itu bukan pertengkaran biasa mereka menggunakan pisau, pertengkaran yang bukan sebuah pertengkaran anak kecil pada umumnya, ibunya berusaha melerai, bukan terpisah malah pisau itu dengan cepat menyayat tangan salah satu anak laki-lakinya. Membuat suasana rumah semakin memanas. Menjadi orang tua bukanlah perkara yang mudah. Terkadang didikan yang begitu keras membuat anak bersikap keras dan suka memberontak, tingkah yang tak terkontrol sering kali menguasai anak-anak yang biasa didik dengan keras.
“ seorang anak yang didik dengan makian maka ia akan belajar untuk memaki, jika anak dididik dengan kasih sayang, maka ia akan mengerti arti kehidupan” _Anonim

Tidak ada komentar:

Posting Komentar